Bagaimana Cara Membuat Layanan?

Layanan merupakan “Jasa” yang dapat kamu tawarkan pada booking page kepada pelanggan (Selengkapnya: di “Apa itu Layanan?”)

Dengan membuat layanan yang sesuai dan baik memerlukan penjelasan serta “Jam Kerja” yang sesuai dengan kamu, sehingga pelanggan dapat memilih layanan yang tepat pada waktu yang tepat.

  • Pada dashboard Aturjadwal kamu, cari tulisan “Atur Layanan” dan tekan tulisan tersebut.

  • Kamu akan diarahkan ke halaman “Atur Layanan”, di situ kamu dapat membuat layanan kamu.


  • Untuk membuat layanan pertama kamu, tekan tombol “+ Buat Layanan Baru” dan kamu akan diarahkan ke halaman “Buat Layanan”.


  • Pada halaman tersebut terdapat 2 buah informasi yang perlu dilengkapi yaitu “Detail Layanan” dan “Durasi & Ketersediaan”.


Detail Layanan

Pada bagian ini kamu dapat mengisi detail serta penjelasan dari layanan yang kamu berikan.

  1. Nama Layanan

Berilah nama layanan untuk layanan yang ingin kamu buat. Disarankan untuk menggunakan nama yang singkat dan cukup menjelaskan layanan yang kamu berikan.

  1. Lokasi Pelayanan

Tentukan lokasi pelayanan untuk layanan kamu. kamu dapat memilih layanan online (Google Meet, atau Zoom Meeting), atau offline (Pelayanan di tempat)

Untuk pilihan pelayanan offline kamu dapat menentukan apakah kamu atau klien yang akan mengisikan lokasi layanannya.

  1. Harga Layanan

Isi harga layanan sesuai tarif yang ingin kamu berikan. kamu juga dapat menonaktifkan harga dengan menggeser tombol yang ada.

  1. Deskripsi Layanan

Isi deskripsi dengan penjelasan lengkap dari layanan yang kamu berikan. kamu juga bisa mengisi ini dengan detail dari layanan yang kamu berikan.

  1. Tautan Layanan

Isi bagian tautan dengan nama layanan kamu dalam 1 kalimat sehingga dapat dijadikan tautan.

  1. Warna Layanan

Pilihlah warna layanan sesuai dengan yang kamu inginkan. Disarankan untuk setiap layanan memiliki warna yang berbeda sehingga mudah dibedakan.

  1. Pertanyaan Kustom (Opsional)

    Pada bagian ini kamu dapat memberikan tambahan pertanyaan yang wajib diisi pelanggan ketika melakukan pemesanan layanan. kamu disarankan menggunakan fitur ini bila memerlukan referensi atau permintaan dari pelanggan kamu.

    Tip: Setiap pelanggan secara otomatis oleh sistem akan dimintai Nama, Email, Nomor telepon, dan Alamat (Untuk Pelayanan di Tempat); sehingga kamu tidak perlu menambahkan kembali isian tersebut pada pertanyaan kustom ini.

Durasi & Ketersediaan

  1. Rentang Pemesanan Layanan

    Kamu dapat mengatur rentang waktu pelanggan kamu dapat memesan layanan kamu.


    Rentang yang dapat kamu gunakan adalah:

  • Periode tertentu relatif dari tanggal dibuka nya Laman Booking kamu

    Contoh: Layanan kamu hanya dapat dipesan maksimal pada 2 pekan setelah tanggal pemesanan

  • Rentang Waktu Tertentu (Dapat kamu tentukan jangka waktunya)

    Contoh: Layanan kamu hanya dapat dipesan maksimal pada 12 Oktober 2025 sampai dengan 19 Oktober 2025

  • Kapan Saja (Tidak Terbatas)


  1. Durasi Layanan

    Atur durasi dari layanan kamu sesuai dengan layanan yang kamu sediakan. 


  1. “Jam Kerja” Layanan

    Pada bagian ini kamu dapat mengatur jam kerja kamu. Terdapat pengaturan Zona Waktu, Hari Kerja serta Hari libur (Deviasi/pengecualian dari tanggal seharusnya) pada bagian ini.

  • Zona Waktu

    Pilihlah zona waktu yang sesuai dengan lokasi domisili kamu. kamu dapat memilih zona waktu yang berbeda untuk setiap “Jam Kerja” yang berbeda.

  • Jam Kerja/Hari Kerja

    Kamu dapat memilih jam kerja yang sesuai dengan jadwal kamu. Untuk setiap “Jam Kerja” yang berbeda bisa memiliki jam kerja/hari kerja yang berbeda.


  • Hari Libur/Deviasi

    Deviasi merupakan pengecualian pada jadwal kamu sehingga pada hari tersebut pelanggan kamu tidak dapat memesan. Setiap “Jam Kerja” bisa memiliki deviasi yang berbeda. Selengkapnya tentang deviasi dapat membuka, tautan berikut (Link HC Deviasi).



  1. Waktu Jeda Setelah/Sebelum Layanan (Opsional)

    Bila fitur waktu jeda ini aktif; maka jadwal kamu secara otomatis tidak dapat dipesan pada periode waktu jeda tersebut.

    Kamu dapat mengaktifkan fitur ini untuk memastikan adanya jeda waktu untuk kamu mempersiapkan diri sebelum dimulainya suatu pelayanan, atau penyelesaian/perapihan setelah pelayanan.

    Jeda waktu ini dapat kamu atur untuk sebelum dan setelah melakukan Pelayanan dengan maksimal waktu 2 Jam.



  1. Pengaturan Lanjutan Layanan (Opsional)

    Kamu dapat lebih mengatur Layanan kamu secara detail. kamu dapat mengatur kelipatan waktu pemesanan dan batas jumlah pesanan ini dalam sehari.

  • Kelipatan Ketersediaan Waktu

    Kamu dapat menentukan slot waktu yang dapat dipilih oleh pelanggan dengan kelipatan waktu tertentu. Kelipatan tersebut akan otomatis terhapus ketika termasuk dalam alokasi waktu sebuah layanan yang sudah kamu terima.

  • Pesanan Maksimum Per Hari

    Kamu dapat menentukan berapa kali layanan ini dapat dipesan oleh pelanggan dalam sehari. Bila sudah mencapai angka tersebut, ketersediaan jadwal kamu pada hari tersebut akan hilang sehingga, pelanggan tidak dapat memesan layanan tersebut.

Untuk penjelasan lebih lengkap tentang pengaturan “Jam Kerja” dapat kamu lihat pada tautan berikut, (link Membuat “Jam Kerja”).



Masih butuh bantuan?

Tanyakan kepada kami!

Layanan